Skip to main content

Deskripsi: Mau menyelenggarakan acara yang butuh sound system oke? perhatikan cara memilih vendor sound system yang baik berikut ini, agar nanti tidak menyesal!

==========

(Ilustrasi: unsplash.com)

 

Dalam sebuah acara, salah satu hal yang membuat kualitas sebuah audio atau suara terdengar baik adalah pemilihan vendor sound system yang tepat. Untuk itulah, Anda perlu mengetahui cara memilih vendor sound system yang baik.

Pada dasarnya, terdapat beberapa faktor yang bisa Anda soroti dalam memilih vendor sound system. Agar acara yang sedang Anda selenggarakan berjalan dengan baik, perhatikan tips memilih vendor sound system berikut.

 

1. Utamakan Pilih Vendor Berpengalaman

Vendor sound system yang menawarkan fasilitas dan kualitas terbaik dalam sebuah acara biasanya sudah memiliki pamor tersendiri. Meskipun tidak dipungkiri banyak juga Vendor sound system pendatang yang memiliki kualitas tidak kalah baik.

Namun, untuk meminimalisir risiko, ada baiknya untuk menggunakan vendor sound system yang sudah berpengalaman dan terkenal akan kualitasnya yang oke. Terlebih untuk acara yang sifatnya penting.

 

2. Perhatikan Kebutuhan Anda

Sound yang digunakan dalam hajatan tentu berbeda dengan sound yang digunakan untuk konser di lapangan terbuka. Apalagi untuk acara sekedar reuni di rumah makan. Jadi, cara memilih vendor sound system yang baik dan benar juga perlu memperhatikan baik-baik kebutuhan Anda.

 

3. Jangan Booking Pakai Perantara, Sebaiknya Hubungi Langsung

Bak rahasia umum, tangan perantara atau yang biasa disebut dengan istilah calo di mana-mana selalu membuat segala sesuatu lebih mahal. Sering kali calo bahkan tidak mempedulikan kualitas, alias yang penting untung.

Untuk menghindari risiko tersebut, Anda dapat menghubungi pihak vendor secara langsung. Dengan begitu, Anda juga akan mendapati kejelasan tentang vendor tersebut.

 

4. Terkadang, Pendapat Orang Lain Bisa Dipertimbangkan

Tidak ada salahnya untuk menanyakan kepada orang lain yang paham dengan dunia sound system mengenai mana vendor sound dengan kualitas baik. Atau mungkin, Anda juga dapat berdiskusi langsung kepada pengisi acara tentang kenalan vendor sound system.

Meskipun sederhana dan sepele, memilih vendor sound system akan berpengaruh terhadap acara yang Anda buat, lho. Sebab, ini sangat berkaitan dengan kenyamanan para pendengar.

itulah cara memilih vendor sound system yang baik untuk mendukung kemeriahan acara. Bukan hanya sekedar meriah, tetapi juga dengan kualitas baik. Jadi, jangan sampai salah pilih, ya!

Sumber:

https://www.merdeka.com/gaya/ini-dia-5-kiat-jitu-memilih-vendor-sound-system-buat-pensi.html 

https://www.matoacorner.com/tips-memilih-vendor-sound-system-yang-bagus/

https://vincentmaestro.com/tips-memilih-persewaan-sound-system/

https://www.prorentjakarta.com/jasa-sewa-sound-system-2/

https://inpro.id/memilih-vendor-rental-audio-sound-system/

Leave a Reply